Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Isi Gula Merah

0 comments Posted by ,

   Hai, ketemu lagi (walaupun gak face to face), Sekarang saatnya kita bahas Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Isi Gula Merah.Kue Klepon merupakan salah satu kue jajanan dari Indonesia yang banyak digemari, apalagi bagi orang yang suka rasa manis manis, bisa jadi gak berhenti makan gara gara ketagihan. Termasuk ayahku, dia orang yang suka manis, saat di suatu restoran di meja ada berbagai jajanan, salah satunya Klepon, pas ayah nyobain, dia ngomong "Hmm kue ini enak lho" sambil kayak nawarin ke mama dan anak anak, abis ngomong itu dia langsung ketagihan dan ngabisin dua kotak sendirian, tapi menurutku itu sih wajar karena memang enak dan bikin ketagihan bagi orang orang yang suka manis.Tapi sekarang ayahku harus jaga jaga dengan makanan yang manis manis, karena dia udah terkena penyakit diabetes, tolong doa-in ya supaya ayahku cepet sembuh.Ok lah malah kebanyakan curhat, langsung pada inti, Black Orchid akan membagikan Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Isi Gula, tinggal baca saja yang ada di bawan ini ya!

Bahan
  1. 450 gr tepung ketan putih  
  2. 50 gr tepung beras
  3. 1 lembar daun pandan
  4. kelapa parut yang tidak terlalu tua (secukupnya)
  5. gula merah yang disisir halus ( secukupnya )    
  6. pasta pandan (secukupnya) 
  7. air (secukupnya)
Cara Membuat
  1. Campur tepung beras dan tepung ketan ke dalam satu wadah
  2.  aduk rata
  3. Masukkan juga pasta pandan secukupnya saja kedalam wadah yang berisi campuran tepung tadi, aduk sampai rata
  4. Tuanglah air sedikit sedikit sambil diuleni hingga adonan pas
  5. Buat bentuk bulat pada adonan yang telah diuleni sampai kalis 
  6. lalu beri isi gula merah pada bagian tengahnya 
  7. Rebuslah adonan yang sudah selesai dibentuk dalam air mendidih, hingga benar-benar matang
  8. Sementara menunggu rebusan, campur kelapa parut dengan sedikit garam  
  9. dikukus sebentar
  10. Angkat adonan 
  11. Tiriskan lalu gulingkan dengan kelapa parut yang sudah dikukus tadi, hingga merata
  12.  Klepon yang nikmat sudah siap untuk dihidangkan / dimakan
     Jadi deh, hmm enaknya.Kebanyakan orang menggunakan kapur sirih untuk membuat klepon, tapi Black Orchid memberikan cara dan bahan yang lebih mudah, sehingga tidak terlalu menambah biaya untuk pembuatan Klepon ini.Segitu aja ya yang aku post kali ini, semoga dapat bermanfaat, lain kali pasti aku tambah lagi kok dengan Resep dan Cara Membuat makanan yang gak kalah enaknya dengan yang kali ini, 
Bye!!
-Selamat Mencoba-  
-Semoga Berhasil-

Related Post :

0 Comments for "Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Isi Gula Merah"